The Last Lecture………..(pesan terakhir)
Randy Pausch seorang Profesor di bidang Ilmu Komputer Interaksi Manusia dan Bidang Desain, lahir tahun 1960, seorang ayah dari tiga anak dan suami dari istri yang sangat disayangi. Didiagnosa kanker ganas dengan kemungkinan hidup hanya tersisa 6 bulan sejak diagnosa. Dia menyampaikan “last lecture” pesan terakhir yang dihadiri ratusan pengunjung.
Buku ini mencuri perhatian saya di toko buku (saya selalu tertarik dengan buku para survivor….). Semangat hidupnya yang tinggi membuat Pausch hidup lebih lama daripada yang diperkirakan oleh dokter (Ia meninggal di usia 47, tanggal 25 Juli 2008).
Bila kita membaca buku tersebut (dan juga melihat videonya yang merupakan bonus dari buku tersebut) ada nilai-nilai yang disampaikan. Buku ini tidak menceritakan detik-detik atau saat seseorang menghadapi maut, justru menceritakan tentang kehidupan……..
Beberapa nilai yang dapat ditangkap (sebetulnya banyak sekali,tapi ini sebagian saja..). Saya coba uraikan dengan bahasa saya :
1. Kalau tidak ada lagi orang mengkritik kita atau memberi masukan, hati-hati artinya orang lain sudah menyerah dengan kelakuan kita (kalau bahasa anak sekarang orang sudah EGP sama kita). Hadapi dan terima kritik/masukan sebagai bagian dari proses untuk memperbaiki kesalahan atau kekurangan kita, artinya orang memberikan perhatian kepada kita……(so…masih ada orang yang gak mau dikritik???...I don’t thing so…..)
2. Kerja keras…always
3. Pengalaman justru akan kita dapat disaat kita “tidak menggapai harapan “ yang kita inginkan…..( think about it…)
4. Hambatan ibarat dinding tebal yang tiba-tiba menghadang dihadapan kita. Dinding tersebut bukan untuk menghentikan langkah kita, tetapi akan menunjukkan seberapa besar dedikasi kita mencapai tujuan
5. Bila berhadapan dengan orang lain, jangan cepat kesal atau marah karena ucapannya. Biarkan saja dulu (bersabar), biarkan sampai orang memiliki kesempatan untuk membangun kesan terhadap kita.(kesan yang baik tentunya…)
6. Jangan terpengaruh dengan cara bicara orang kepada kita untuk menyampaikan sesuatu dengan tujuan yang sama….( lihat isi pembicarannya….bukan cara menyampaikan nya)
7. Jangan pernah mengeluh bila menghadapi ujian apapun…(never complain ). Do not complain just work hard……………
8. Jangan pernah sombong, karena sombong akan membatasi ruang gerak pencapaian kita
9. Walaupun gagal beberpa kali atau menghadapi berbagai hal…..”jangan menyerah”….(never give up…!!)
10. Lakukan segala hal dengan sungguh-sungguh, jujur. Mohon maaf dengan tulus bila melakukan kesalahan, fokus lah kepada orang lain jangan kepada diri sendiri.
11. Belajar untuk mendengar dan menghargai orang lain
12. Jalani hidup dengan baik,maka impian kita akan terwujud…..Bukan mengejar impian dengan segala cara……
13. Bersabar lah walaupun membutuhkan waktu yang lama, pada akhirnya orang akan dapat melihat sisi baik kita…..
Masih banyak lagi, tapi sementara itu yang saya tangkap. Nanti saya sambung dengan beberapa nilai lain yang luar biasa……….
tips :
Sebaiknya baca bukunya dulu sampai selesai ,baru lihat VCD nya
Selamat membaca